Tugas Kuliah
ALLAH SUBHANAHU WA TA'ALA
A. WUJUD ALLAH SWT
Wujud (ada) -nya Allah SWT adalah
sesuatu yang badihiyah.untuk membuktikan wujud-Nya dapat
dikemukakan beberapa dalil,antara
lain;
1. Dalil Fitrah
Allah SWT menciptakan manusia dengan
fitrah bertuhan atau dengan kata lain setiap anak manusia di lahirkan sebagai
seorang muslim.seperti dalam hadis yang artinya;“Setiap anak di lahirkan dalam keadaan
fitrah,maka ibu bapak-nyalah(yang akan berperan) ’mengubah’ anak itu menjadi
seorang Yahudi,atau Nasrani,atau Majusi.....’’(HR.Bukhari). Jadi hadits di atas bisa kita pahami ‘’
setiap anak di lahirkan sebagai seseorang muslim’’.Namun demikian fitrah manusia
tersebut barulah merupakan potensi dasar yang harus di pelihara dan di
kembangkan.Apabila fitrah tersebut tertutup oleh beberapa faktor luar,manusia
akan lari dan menentang fitrahnya sendiri.
Seperti dalam Al-quran (Yunus 10;22) yang
artinnya;‘’ Dialah Tuhan yang menjadikan kamu
dapat berjalan di daratan, (berlayar) di lautan.Sehingga apabila kamu berada di
dalam di dalam bahtera,dan meluncurlah bahtera itu membawa orang-orang yang ada
di dalamnya dengan tiupan angin yang baik,dan mereka bergembira
karenanya,datanglah angin badai,dan (apabila) gelombang dari segenap penjuru
menimpanya,dan mereka yakin bahwa mereka telah terkepung (bahaya) ,maka mereka
berdo’a kepada Allah dengan mengikhlaskan ketaatan kepada-Nya semata mata. (Mereka
berkata) ’’sesungguhnya jika Engkau
menyelamatkan kami dari bahaya ini,pastilah kami akan termasuk
orang-orang yang bersyukur.’’(Yunus 10;22)
Dengan demikian fitrah ini,kita dapat
mengambil kesimpulan bahwa secara esensi tidak ada seorang manusia pun yang
tidak bertuhan.Yang ada hanyalah mereka mempertuhankan sesuatu yang bukan Tuhan yang sebenarnya (Allah). Misalkan seorang atheis mempertuhankan
‘’atheisme’’, seorang materialis mempertuhankan ‘’materialisme.